Fork me on GitHub

AOE (ATA Over Ethernet) di Debian/Ubuntu

Posted by udienz on October 31, 2008 · 2 mins read

adalah salah satu protokol yang berguna untuk penggunaan hardisk via jaringan, ini sangat berguna untuk keperluan server yang membutuhkan hardisk besar

Persiapan

silakan cek dahulu apakah kernel anda mendukung AOE

# grep ATA_OVER /boot/config-`uname -r`
CONFIG_ATA_OVER_ETH=m 

bila tidak tampak diatas maka berarti kernel anda belum mendukung AOE. langkah selanjutnya adalah mengaktifkan modul aoe

# modprobe aoe

INSTALASI di server

silakan install vblade

# apt-get install vblade

langkah selanjurnya kita akan menggunakan /dev/hda untuk aoe, maka perintahnya adalah

# vbladed 0 1 eth2 /dev/hda

bila anda ingin menambahkan /dev/hdb maka perintahnya adalah

# vbladed 0 2 eth2 /dev/hdb

Partisi andasudah siap digunakan, mari kita atur klien :D

INSTALASI di klien

silakan install aoetools dulu

# aptitude install aoetools

kemudian scan device nya

# aoe-discover

dan cek hasilnya dengan

# aoe-stat
e0.1        41.110GB   eth1 up
e0.2        80.023GB   eth1 up
# ls -lh /dev/etherd/
total 0
c-w--w---- 1 root disk 152,  3 2008-10-31 18:46 discover
brw-rw---- 1 root disk 152, 16 2008-10-31 20:19 e0.1
brw-rw---- 1 root disk 152, 32 2008-10-31 20:36 e0.2
cr--r----- 1 root disk 152,  2 2008-10-31 18:46 err
c-w--w---- 1 root disk 152,  6 2008-10-31 18:46 flush
c-w--w---- 1 root disk 152,  4 2008-10-31 18:46 interfaces
c-w--w---- 1 root disk 152,  5 2008-10-31 18:46 revalidate

silakan gunakan (dan format hardisnya sebelumnya)

# mkfs.ext3 /dev/etherd/e0.1
# mkfs.ext3 /dev/etherd/e0.2
# mount /dev/etherd/e0.1 /media/mapper1 -t ext3
# mount /dev/etherd/e0.2 /media/mapper2 -t ext3

Selamat anda telah berhasil!